Hadiah Tahun Baru, Menjadi #GenerasiDigitalBankIndonesia

Hari itu saya mendapat notifikasi WhatsApp jika saya telah masuk ke sebuah grup baru BI Netifest 2020.

Semula berpikir jika grup tersebut merupakan kelanjutan tugas sebagai buzzer untuk kompetisi Blog dan Video kompetisi.

Tapi ternyata grup tersebut merupakan WA grup bagi kami para blogger yang masuk ke dalam finalis kompetisi BI Netifest 2020.

Wah, masa iya sih?!

Asli nggak percaya lho, tapi setelah cek email ternyata memang ada pemberitahuan jika saya masuk ke dalam finalis BI Netifest 2020. Alhamdulillah.

Tentang BI Netifest 2020 dan #GenerasiDigitalBankIndonesia

BI Netifest merupakan event yang diselenggarakan oleh BI dalam rangka mengkomunikasikan kebijakan BI terkait kebijakan baru pembayaran digital.

Sebagai sebuah lembaga pemerintahan, Bank Indonesia tidak dapat bekerja sendiri dalam mengkomunikasikan setiap kebijakannya. Terlebih jika melihat kebiasaan masyarakat saat ini dalam berkomunikasi dan mendapatkan informasi, yang semakin bergeser ke arah digital.

generasi-digital-bank-indonesia

Seperti dapat dilihat pada gambar diatas, jika lebih dari 50% masyarakat Indonesia saat ini terhubung dengan koneksi data, baik untuk mengakses hiburan, pekerjaan, juga informasi.

Untuk itulah BI mengajak para praktisi digital seperti Blogger, VLogger, Video Content Creator untuk membantu BI menyebarluaskan kebijakannya terkait ekonomi digital. Terutama dalam pemakaian QR Code Standar yang baru saja Bank Indonesia luncurkan pada peringatan kemerdekaan RI tahun lalu.

Perjalanan menuju BI Netifest 2020 

Seperti tidak disangka, perjalanan saya menuju BI Netifest 2020 ini sesungguhnya juga tidak disangka.

Awalnya hanya ingin bercerita tentang harapan sistem pembayaran yang simple dan praktis seperti yang pernah saya lihat dalam drama Korea “Descendant of The Sun”. Tepatnya saat kapten Yoo Si-jin membayar belanjaannya hanya dengan mengangsurkan ponselnya.

Tentu saja saya bersyukur dapat masuk dalam 35 finalis Blogging Competition BI Netifest 2020 ini. Meski belum tentu masuk menjadi pemenang, tapi terpilih sebagai finalis dan mendapat reward untuk staycation di Aryaduta Hotel selama 3 malam, rasanya sungguh menyenangkan.

Berbulan-bulan saya belajar mengatur waktu agar dapat rehat dari rutinitas barang satu atau dua hari, tapi usaha itu selalu gagal. Kesempatan liburan selalu terhalang pekerjaan.

Tak disangka, malah mendapatkan kesempatan mewujudkan liburan dari jalan yang tidak disangka.

Well, nggak pure liburan sih, karena para finalis tetap memiliki jadwal workshop dan beberapa tugas lain. Tapi jelas suasanya beda, bekerja dan belajar saat liburan itu beda. Apalagi untuk emak seperti saya, yang nyaris pekerjaan sambung menyambung tanpa jeda.

Ditambah saya berkesempatan bertemu dengan banyak teman Blogger dari seluruh penjuru Nusantara yang sudah tersohor dengan karya-karya mereka. Masih ditambah dengan materi workshop Blogging dan Video Content Creation yang disajikan oleh banyak pakar di bidangnya masing-masing.

Oya, ada satu hikmah yang saya peroleh dengan terpilihnya saya menjadi finalis BI Netifest 2020, adalah penting bagi kita untuk melakukan setiap pekerjaan dengan kesungguhan hati. Karena kita tidak pernah tahu, darimana Allah akan wujudkan setiap doa yang kita panjatkan. 

Terima kasih BI, sungguh saya bangga bisa menjadi #GenerasiDigitalBankIndonesia.

Leave a Comment

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *